Umbul Sidomukti

Umbul Sidomukti, Berenang dengan Pemandangan yang Luar Biasa

Semarang.Rentals – Kabupaten Semarang merupakan kawasan puncak bagi masyarakat semarang seperti Bandung dengan Puncaknya. Daerah ini terdapat Gunung Ungaran yang mempunyai panorama yang eksotis. Apalagi, lerengnya yang tersebar dibeberapa kawasan wisata apik yang wajib untuk dikunjungi seperti Candi Gedong Songo. Sebuah lereng dari Gunung Ungaran pula ada sebuah tempat yang menarik selain dari Candi Gedong Songo. Sebuah kolam renang sekaligus juga pemandian alami, dimana aliran airnya langsung diambil dari alam. Bukan hanya menarik saja tetapi, kesegaran pun akan tercipta disini. Tempat tersebut bernama Umbul Sidomukti.

 

Lokasi dari kawasan ini berada di ketinggian 1200 mdpl. Sebuah ketinggian yang sudah cukup untuk menghadirkan pesona serta suasana yang mengesankan. Sejuknya udara disini membuat siapa pun pasti enggan untuk beranjak dari tempat ini.

 

Umbul Sidomukti diresmikan oleh Wakil Bupati Semarang pada tanggal 2 agustus 2007. Tempat ini menyediakan tiga kolam bertingkat dengan kedalaman yang beragam. Untuk dewasa ada dengan kedalaman 1.5 meter serta untuk anak-anak dengan kedalaman 30 cm. Bentuk dari kolam renang ini dibuat agak tidak biasa karena hampir menyerupai bentuk mangkok, bukan kotak seperti kolam renang pada umumnya.

 

Berada disini kamu memang wajib berenang. Melihat jernihnya air membuat siapa pun pasti tergoda untuk masuk ke dalam air, apalagi dengan melihat pemandangan alamnya yang begitu mengesankan. Kamu akan dibawa dengan pengalaman yang tidak pernah terlupakan.

 

Rasa berenang disini seperti berenang di sebuah resort mewah dengan sajian yang tidak akan pernah habis walau terus dieksplore. Terlebih jika kabut tipis datang, kamu berasa seperti berenang di atas awan. Sungguh pesona yang tidak boleh kamu lewatkan bila berada di Kabupaten Semarang.

 

Alamat dari kawasan ini berada di Desa Sidomukti – Jimbaran, Kabupaten Semarang, Jawa tengah. Untuk harga tiket masuk ke tempat ini hanya sebesar Rp 5.000 saja dan kamu akan dikenakan biaya untuk membayar parkir sebesar Rp 10.000 untuk kendaraan roda empat dan Rp 5.000 rupiah untuk kendaraan roda dua. Namun apabila kamu ingin masuk ke wahana- wahana lain yang disediakan disini, kamu akan dikenakan biaya tambahan.

 

Baca Juga :

 

Apabila anda ingin mengunjungi kota semarang, bisa menghubungi kami Semarang.Rentals (08112750100). Layanan sewa mobil semarang menggunakan armada mobil keluaran baru, dengan kondisi terawat untuk disewakan kepada Anda dengan harga bersahabat serta dilayani supir kami yang telah berpengalaman.