Tugu Muda Semarang

Tugu Muda, Saksi Bisu Perjuangan Indonesia di Semarang

Semarang.Rentals – Tugu Muda berdiri di jantung Kota Semarang, lebih tepatnya berada di persimpangan lima jalan utama. Pembangunan tugu ini dimulai pada tahun 1951 dan diresmikan oleh Presiden Soekarno pada tanggal 20 Mei 1953. Berdirinya Tugu Muda yang berada di Semarang ini bertujuan untuk mengenang gugurnya pemuda dalam peristiwa heroik. Adapun peristiwa tersebut adalah Pertempuran Lima Hari yang terjadi pada 15 Oktober 1945 di Semaran

 

Monumen ini menggambarkan semangat juang serta patriotisme dari warga Semarang yang saat itu berusaha mempertahankan kemerdekaan. Para pejuang yang berasal dari berbagai kalangan sangat gigih serta rela berkorban demi kedaulatan bangsa Indonesia.

 

Tugu Muda dibangun sebagai monumen untuk peringatan betapa gigihnya rakyat Semarang dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Awalnya, tugu ini berdiri di tengah alun- alun Kota Semarang, lalu Gubernur Jawa Tengah, Wongsonegoro, meletakkan batu pertama pembangunan tugu ini pada 28 Oktober 1945. Namun, meletusnya perang pada November 1945 menyebabkan proyek pembangunan tertunda. Bahkan tugu ini sempat dibongkar oleh para tentara Belanda yang tergabung dalam Nederlandsch Indie Civil Administratie (NICA) dan Rehabilitation of Allied Prisoners of War and Internees (RAPWI).  Selanjutnya pada 1949, melalui Badan Koordinasi Pemuda Indonesia (BKPI), pembangunan monumen ini kembali dilanjutkan.

 

Dua tahun berselang, pada 1951, Wali Kota Semarang, membentuk sebuah panitia untuk melanjutkan pembangunan Tugu Muda ini. Dalam proyek kali ini, lokasi pembangunan Tugu Muda diputuskan tidak lagi di alun-alun, tetapi berpindah di lokasinya saat ini, yaitu berada didepan bangunan Lawang Sewu. Pemilihan lokasi ini karena persimpangan Jalan ini merupakan tempat terjadinya Pertempuran Lima Hari.

 

Tugu Muda dibangun dengan desain yang menyerupai lilin, menggambarkan semangat para pejuang dalam mempertahankan kedaulatan Indonesia. Lalu dibagian kaki tugu, terdapat lima pilar penyangga yang diartikan sebagai lambang Pancasila. Pada tiap pilar tersebut terdapat relief atau hiasan berbeda yang memiliki makna sendiri-sendiri.

 

Baca Juga :

 

Apabila anda ingin mengunjungi kota semarang, bisa menghubungi kami Semarang.Rentals (08112750100). Layanan sewa mobil semarang menggunakan armada mobil keluaran baru, dengan kondisi terawat untuk disewakan kepada Anda dengan harga bersahabat serta dilayani supir kami yang telah berpengalaman.