Semarang.Rentals – Bagi kamu pecinta kuliner, terutama yang menyukai mie, kamu sepertinya harus mengunjungi tempat makan ini. Saat kamu berkunjung ke Semarang, cobalah mampir ke rumah makan Bakmi Jawa Pak Gareng. Untuk sebagian masyarakat Semarang, tempat makan itu sudah tak asing lagi dikarenakan memang populer disana.
Meskipun bakmi yang dijual disini sama seperti bakmi jawa pada umumnya, namun beliau mengolah dengan cara yang berbeda supaya makanan nya memiliki cita rasa yang khas. Karena terkenal, saat kamu berada dalam daerah tempat bakmi ini dijajakan dan kamu bertanya kepada masyarakat sekitar, pasti kamu akan langsung ditunjukan arahnya dengan benar. Tempat makan ini sebenarnya tidak begitu luas, namun tidak terlalu kecil juga untuk menikmati seporsi bakmi yang enak ini. Kira-kira tempat ini hanya bisa menampung kurang lebih sekitar 25 orang saja.
Saat masuk kedalam, kamu akan bisa melihat tanda tangan para selebriti yang pernah makan menikmati bakmi disini berjajar di dinding yangmana itu menandakan jikalau memang warung bakmi ini memang seterkenal itu di Semarang. Pada tahun 1970, sebenarnya beliau sudah mulai berjualan bakmi ini, namun saat itu beliau masih menjajakan makanan nya menggunakan gerobak. Bahkan alat yang digunakan untuk membuat bakmi ini masih sama seperti yang digunakan dahulu. Beliau menggunakan anglo atau tungku yang terbuat dari tanah liat yang berbaan bakar arang. Mungkin karena itu itulah yang menjadikan sajian kuliner pak Gareng berbeda dengan yang lainnya.
Meski beliau memasak masih menggunakan alat yang bisa dibilang tradisional dan membutuhkan waktu yang agak lama, namun itulah yang menjadikan aroma dari masakan membuat kamu ngiler. Bukan hanya alat masaknya saja yang tak berubah, beliau juga selalu membuat mie nya sendiri. Sebelum digoreng ataupun direbus, beliau merendamnya didalam kuah kaldu ayam kampung. Bakmi berkuah cokelat kental dengan aromanya yang menggoda serta potongan daging ayam kampung dan telor bebek orak-arik membuat bakmi buatan beiau terasa nikmat.
Lokasi dari warung makan Bakmi Jawa Pak Gareng berada di Jl. Wotgandul Dalam no 171, Semarang, Jawa tengah. Untuk harga dari seporsi bakmi ini, kamu hanya akan mengeluarkan uang 14.000 rupiah. Kamu bisa menikmati Bakmi Jowo Pak Gareng ini dibuka mulai pukul 11:00 sampai dengan pukul 21:00.
Baca Juga :
Apabila anda ingin mengunjungi kota semarang, bisa menghubungi kami Semarang.Rentals (08112750100). Layanan sewa mobil semarang menggunakan armada mobil keluaran baru, dengan kondisi terawat untuk disewakan kepada Anda dengan harga bersahabat serta dilayani supir kami yang telah berpengalaman.